Rabu, 12 April 2017

Pembentukan Bayangan Pada Lensa Cekung

Lensa cekung atau lensa negatif (divergen) adalah lensa yang bagian tengahnya lebih tipis daripada bagian pinggirnya. Lensa cekung terdiri dari;
  • bikonkaf (cekung – cekung), 
  • plan konkaf (cekung - datar), dan 
  • konveks – konkaf (cekung – cembung).
Pengertian dan Pembentukan Sifat Bayangan Pada Lensa Cekung serta Rumus dan Macam-macam Jenis Lensa Cekung


Bagian-bagian lensa cekung seperti lensa cembung, tetapi kedudukan titik fokusnya terbalik. Oleh karena itu, titik fokusnya adalah titik maya. Akibatnya, jarak fokus selalu diberi tanda negatif (-).
Pengertian dan Pembentukan Sifat Bayangan Pada Lensa Cekung serta Rumus dan Macam-macam Jenis Lensa Cekung
Gambar: Bagian-bagian Lensa Cekung

M1 dan M2 = titik pusat kelengkungan
F1 dan F2    = titik fokus
R1 dan R2    = jari-jari
F1O dan F2O = f = jarak Fokus

Sinar Istimewa pada Lensa Cekung

Lensa cekung bersifat menyebarkan berkas cahaya yang datang sehingga disebut lensa divergen. Sinar-sinar istimewa pada lensa cekung adalah sebagai berikut.

1) sinar yang datang sejajar sumbu utama dibiaskan seolah-olah berasal dari titik fokus;

2) sinar yang datang menuju titik fokus akan dibiaskan sejajar sumbu utama;
3) sinar yang datang melalui titik optik O tidak akan dibiaskan, tetapi diteruskan.
Pengertian dan Pembentukan Sifat Bayangan Pada Lensa Cekung serta Rumus dan Macam-macam Jenis Lensa Cekung
Gambar: Sinar-sinar Istimewa pada Lensa Cekung

Rumus Lensa Cekung

Rumus-rumus pada lensa cembung berlaku juga pada lensa cekung, tetapi jarak fokusnya selalu negatif.

Sifat Bayangan pada Lensa Cekung

Jarak benda lebih kecil daripada panjang fokus lensa cekung (s < f)

Berdasarkan perhitungan pada bayangan lensa cekung disimpulkan jika jarak benda (s) lebih kecil daripada jarak fokus (f) maka sifat-sifat bayangan lensa cekung adalah :

– Maya artinya berkas cahaya tidak melewati bayangan

– Tegak atau tidak terbalik

– Diperkecil; Semakin jauh benda dari lensa cekung, ukuran bayangan semakin kecil

– Semakin jauh benda dari lensa cekung, semakin jauh bayangan dari lensa cekung

Jarak benda lebih besar daripada panjang fokus lensa cekung (s > f)

Berdasarkan perhitungan pada bayangan lensa cekung disimpulkan jika jarak benda (s) lebih besar daripada jarak fokus (f) maka sifat-sifat bayangan adalah :

– Maya artinya berkas cahaya tidak melewati bayangan

– Tegak atau tidak terbalik

– Diperkecil: Semakin jauh benda dari lensa cekung, semakin kecil ukuran bayangan

– Semakin jauh benda dari lensa cekung, semakin jauh bayangan dari lensa cekung

Jarak benda sama dengan panjang fokus lensa cekung (s = f)

Berdasarkan perhitungan pada bayangan lensa cekung disimpulkan jika jarak benda (s) sama dengan panjang fokus (f) lensa cekung maka sifat-sifat bayangan adalah :

– Maya artinya berkas cahaya tidak melewati bayangan

– Tegak atau tidak terbalik

– Diperkecil (ukuran bayangan ½ kali ukuran benda)

– Jarak bayangan lebih kecil daripada jarak benda (jarak bayangan ½ kali lebih kecil daripada jarak benda)

Sumber :http://www.berpendidikan.com/2015/12/pengertian-dan-pembentukan-sifat-bayangan-pada-lensa-cekung-serta-rumus-dan-macam-macam-jenis-lensa-cekung.html

Video :


Tidak ada komentar:

Posting Komentar